Resep Sate Daging Sapi Bumbu Kreatif (Dijamin Kegihan)


Loading...
Resep sate daging sapi yang satu ini luar biasa. Pasalnya ada beberapa bumbu yang tidak umum digunakan untuk membuat sate.

Makanya, bumbu masakan ini disebut bumbu kreatif. Soal cita rasa, tak perlu diragukan. Anda yang sudah mencobanya, dijamin ketagihan.

Ingin segera tahu bahan yang dibutuhkan, cara membuatnya, tips serta penjelasan tambahannya supaya hasilnya memuaskan? Silakan simak resep sate daging sapi bumbu kreatif yang dijamin membuat ketagihan berikut ini.


Bahan untuk membuat atau mengolah resep sate daging sapi bumbu kreatif yang dijamin membuat ketagihan:
1.   500 gram daging sapi khas dalam, dipotong bentuk kotak dengan ukuran sesuai selera.
2.   100 gram lemak sapi, dipotong kotak dengan ukuran sesuai selera.
3.   4 sendok makan minyak goreng.
4.   Tusuk sate secukupnya.
5.   1 sendok teh kaldu bubuk instan.

Bumbu yang harus dihaluskan:
1.   4 buah cabai merah keriting, direbus dahulu sebelum dihaluskan.
2.   4 siung bawang merah.
3.   4 siung bawang putih.
4.   200 gram kacang tanah yang sudah goreng
5.   1 sendok makan biji ketumbar.

Bahan dan bumbu pelengkap yang harus disiapkan:
1.   50 ml air putih masak dalam kondisi hangat.
2.   4 sendok teh saus tomat.
3.   4 sendok teh saus cabai.
4.   4 sendok teh kecap manis.
5.   Garam dan gula merah yang sudah disisir secukupnya.
6.   6 utas daun ketumbar, dicincang sampai halus.


Tips membuat atau mengolah resep sate daging sapi bumbu kreatif yang dijamin membuat ketagihan:
1.   Setelah dicuci bersih, balur daging dan lemak sapi dengan air jeruk nipis untuk mengurangi bau amis.
2.   Jumlah cabai pada bumbu yang harus dihaluskan boleh disesuaikan selera.


Cara membuat sate daging sapi bumbu praktis yang dijamin membuat ketagihan:
1.   Masukkan bumbu yang sudah dihaluskan ke dalam wadah kosong.
2.   Tambahkan bahan dan bumbu pelengkap, aduk rata.
3.   Tuangkan minyak goreng, aduk rata.
4.   Masukkan lemak dan daging sapi, aduk rata, biarkan atau simpan di dalam kulkas lebih kurang selama 2 jam supaya bumbu meresap.
5.   Sematkan sapi dan daging sapi pada tusuk sate.
6.   Buat bara api dari arang kayu.
7.   Bakar sate hingga matang sambil dibolak-balik dan dilumuri sisa bumbu, angkat, letakkan pada piring saji. Pertimbangkan juga untuk mencoba resep daging kambing bakar bumbu kecap serta resep sate pedas manis spesial.

Resep masakan kreatif ini paling pas dimakan dengan nasi putih hangat. Resep sate daging sapi bumbu kreatif (dijamin ketagihan) ini setara buat 5 porsi atau lebih.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel