Resep Terik Telur Ayam Paling Lezat


Loading...
Terik adalah masakan tradisional yang dibuat dari santan encer dengan aneka bumbu tradisional yang mirip dengan opor.

Namun, manis pada terik lebih menonjol. Selain itu, presentasinya juga tak sekuning opor. Rasanya bakal tambah lengkap bila dihidangkan bersama sambal tomat dan kerupuk udang.

terik telur ayam
Bahan untuk memasak terik telur ayam paling lezat:
1. 12 butir telur ayam yang sudah direbus dan dikupas cangkangnya.
2. 800 mililiter santan encer yang dibuat dari 0,5 butir kelapa.
3. 3 sendok makan minyak sayur untuk menumis bumbu.

Bumbu untuk memasak terik telur ayam paling lezat:
1. 4 lembar daun jeruk.
2. Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
3. 1 sendok teh gula merah yang sudah disisir.

Bumbu yang dihaluskan untuk memasak terik telur ayam paling lezat:
1. 2 siung bawang putih.
2. 6 siung bawang merah.
3. 0,5 sendok teh biji ketumbar.
4. Lengkuas seukuran 1 sentimeter.
5. 2 butir kemiri yang sudah disangrai.

Pelengkap:
1. 1 sendok makan bawang merah goreng.
2. 0,25 sendok makan bawang putih yang sudah diremah kasar.


Tips:
1. Selain telur ayam broiler, Anda juga bisa menggunakan telur ayam kampung.
2. Tidak menutup kemungkinan untuk menambahkan irisan tomat pada masakan terik telur ayam ini.


Cara memasak terik telur ayam paling lezat:
1. Panaskan minyak sayur untuk menumis.
2. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan bersama daun jeruk sampai harum.
3. Masukkan telur ayam, aduk rata.
4. Tuangkan santan, masak sambil diaduk sampai mendidih, kecilkan api kompornya.
5. Tambahkan garam, gula pasir, lada putih bubuk, dan gula merah, aduk sampai larut dan meletup-letup, angkat.
6. Pindah ke wadah saji, terik telur ayam paling lezat siap dinikmati.

Resep terik telur ayam paling lezat ini setara buat 12 porsi.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel