Cara Membuat Crackers Goreng Isi Tape Manis untuk Cemilan Sekeluarga


Loading...
Kalau mau berimajinasi di luar batas, pasti hal yang tak lumrah bisa menjadi ide kreatif yang menyenangkan. Selain nugget pisang isi coklat, seperti resep cemilan yang akan dibahas County of Food pada kesempatan ini.

Mungkin, Anda sebelumnya tak pernah menduga kalau crackers dan tape bisa dibuat cemilan enak. Mau tahu cara membuatnya? Simak penjelasan lengkap cara membuat crackers isi tape manis buat cemilan sekelurga berikut ini hingga tuntas supaya hasilnya memuaskan.

Crackers goreng isi tape manis

Bahan untuk membuat crackers isi tape manis buat cemilan sekeluarga:
1. 20 keping crackers manis.
2. Minyak sayur untuk menggoreng.

Bahan untuk membuat isian (aduk rata):
1. 250 gram tape, singkirkan serabut di bagian tengahnya, haluskan.
2. 1 sendok makan gula pasir.
3. 2 sendok makan susu kental manis putih.

Bahan untuk membuat adonan pencelup (aduk rata):
1. 100 gram tepung terigu protein sedang.
2. 250 mililiter air putih.
3. Garam dan gula pasir secukupnya.
4. 1 sendok makan tepung sagu.


Tips:
1. Selain crackers manis, Anda juga bisa menggunakan crackers asin.
2. Tak menutup kemungkinan untuk menambahkan tepung terigu secukupnya ke dalam adonan isian, bila menginginkan tekstur yang lebih padat.


Cara membuat crackers isi tape manis buat cemilan sekeluarga:
1. Ambil adonan isian secukupnya, letakkan pada sekeping crackers, tutup dengan keping crackers lainnya.
2. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
3. Celupkan crackers yang sudah diberi adonan isian ke dalam adonan tepung, angkat, masukkan ke dalam minyak sayur panas, goreng sampai kecokelatan, angkat, tiriskan.
4. Pindah ke wadah saji, crackers goreng isi tape manis sudah siap dihidangkan sebagai cemilan menyenangkan buat keluarga. Simak juga resep masak udang goreng tepung crackers super renyah atau resep tape goreng isi keju.

Resep crackers goreng isi tape manis untuk cemilan sekeluarga ini cukup buat 4 orang.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel