Resep Botok Jamur yang Enak untuk Sahur dan Buka Puasa


Loading...
Botok merupakan masakan tradisional yang sangat familier di tengah-tengah masyarakat Jawa. Masakan yang menawarkan cita rasa gurih dan pedas ini sangat cocok dimakan kapan saja, baik sebagai hidangan sarapan, makan siang, maupun makan malam.

Nah, di bulan Ramadhan, masakan botok sangat enak disantap untuk sahur maupun buka puasa. Cara membuatnya juga mudah. Dan tidak cuma kelapa parut saja yang bisa diolah menjadi botok, jamur juga bisa.

Soal rasa tak perlu diragukan. Pasti enak dan menggoda selera.


Bahan masak botok jamur yang enak untuk sahur dan buka puasa:
1. 250 gram jamur merang, cuci hingga bersih, lalu potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
2. 0,5 butir kelapa setengah tua, parut kasar.
3. 50 gram udang, kupas, cincang kasar.

Bumbu botok jamur yang enak untuk sahur dan buka puasa:
1. 10 lembar daun salam.
2. 3 buah cabai merah keriting, iris tipis.
3. 2 buah cabai rawit, iris tipis.

Bumbu botok jamur yang enak untuk sahur dan buka puasa (dihaluskan):
1. 2 siung bawang putih.
2. 3 siung bawang merah.
3. 1 sendok teh ketumbar yang sudah disangrai.
4. Lengkua seukuran 2 sentimeter.
5. Garam, gula merah yang sudah disisir, dan lada putih bubuk secukupnya.

Pelengkap:
1. Daun pinsang untuk membungkus.
2. Lidi untuk menyemat.


Tips:
1. Selain udang, Anda juga boleh menggunakan ikan teri.
2. Jumlah dan jenis cabai yang digunakan boleh disesuaikan selera.


Cara masak botok jamur yang enak untuk sahur dan buka puasa:
1. Masukkan kelapa parut dan jamur ke dalam wadah untuk membuat adonan botok.
2. Tambahkan bumbu yang sudah dihaluskan dan cabai, aduk sampai tercampur rata.
3. Ambil adonan botok secukupnya, letakkan pada selembar daun pisang yang sudah di alas selembar daun salam, bungkus, semat dengan lidi sampai tertutup rapat.
4. Susun di dalam panci pengukus yang sebelumnya sudah dipanaskan, kukus sampai matang (lebih kurang selama 30 menit), angkat.
5. Pindah ke wadah saji, botok jamur yang enak untuk sahur dan buka puasa sudah siap disantap. Simak juga resep pepes udang tahu kelapa super pedas menggoyang lidah atau resep nasi liwet khas Sunda enak.

Resep botok jamur yang enak untuk sahur dan buka puasa ini cukup untuk 10 porsi.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel