Cara Membuat Singkong Keju Susu Lezat Tiada Duanya


Loading...
Singkong merupakan salah satu tanaman endemik Indonesia. Rasanya yang gurih membuat bahan makanan ini enak diolah menjadi aneka camilan.

Kalau ingin mengolah singkong sebagai camilan, sepertinya Anda juga membutuhkan keju dan susu kental manis. Dengan begitu, singkong akan menjadi cemilan lezat tiada duanya.


Bahan:
1. 150 gram singkong, parut.
2. 2 buah pisang raja, potong bentuk dadu.
3. 75 gram kelapa parut kasar.
4. 50 gram keju cheddar, parut.

Pelengkap:
1. 50 mililiter susu kental manis.
2. 0,5 sendok teh pewarna kuning.
3. 75 gram gula pasir.
4. Buah ceri.


Tips:
1. Pastikan singkong yang digunakan berkualitas bagus.
2. Anda bisa memberikan meises atau selai coklat sebagai topping.


Cara membuat:
1. Masukkan singong, pisang, kepala parut dan gula pasir ke dalam wadah, aduk sampai tercampur rata.
2. Pindah ke loyang yang sudah dilapisi plastik bening dan dioles minyak sayur, ratakan.
3. Masukkan panci pengukus yang sebelumnya sudah dipanaskan, kukus sampai matang (lebih kurang selama 25 menit), angkat, biarkan sampai suhunya menjadi sejuk.
4. Keluarkan dari cetakan, potong-potong.
5. Susun di wadah saji, taburkan keju cheddar dan siram dengan susu kental manis serta tambahkan buah ceri, singkong keju susu sudah siap dinikmati.

Resep cemilan ini cukup untuk 6 orang.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel